Tutorial Codeigniter: Install PHP Framework Codeigniter 3

Pada tutorial ini saya akan membahas cara melakukan instalasi Codeigniter(CI) pada XAMPP.

1. Pastikan XAMPP sudah terinstall di komputer anda, pada tutorial ini saya menggunakan sistem operasi Windows 10 x64

2. Download Codeigniter di https://codeigniter.com/download. Disini saya akan mengguakan Codeigniter.

3. Silahkan buat folder baru bernama codeigniter di C:\xampp\htdocs\.

4. Setelah Codeigniter-nya terdownload silahkan extract ke C:\xampp\htdocs\codeigniter (default htdocs xampp).


5. Tahap akhir ini kita akan melakukan pengujian pada browser untuk memeriksa apakah Codeigniter telah berhasil terinstall, silahkan akses http://localhost/codeigniter/ pada browser kesayangan anda. Apabila hasilnya sama dengan yang ada pada gambar berikut berarti anda telah berhasil menginstall codeigniter.